Software Gratis Diminati Penggila Gadget

Posted by Unknown On Monday, November 19, 2012 0 comments
Software Gratis


Software Gratis tentu merupakan hal yang sangat diidam-idamkan oleh para pengguna gadget. Namun seperti yang kita ketahui, kebanyakan dari software tersebut tidak diberikan secara cuma - cuma atau berbayar. Tentu saja demikian karena dengan begitu kita bisa menunjukkan penghargaan kita pada para pembuat software tersebut yang sudah bersusah payah menciptakan dan mengembangkan suatu software yang berguna.

Walau juga tidak sedikit software yang diberikan secara cuma – cuma seperti software Google Earth, namun kebanyakan dari software gratis seperti itu, memiliki keterbatasan fitur yang tentunya jauh berbeda dengan software berbayar. Atau sering juga, software gratis dengan ketentuan seperti itu hanya berlaku untuk jangka waktu tertentu, atau biasa kita kenal dengan Demo Version.

Tapi pada kenyataannya kebanyakan masyarakat tidak dapat menjangkau harga yang di bandrol para pengembang software tersebut dan tetap berusaha untuk mendapatkan software gratis. Ada banyak cara untuk mendapatkan software gratis.

Anda hanya tinggal mengetikkan beberapa kata di search engine seperti Google dan anda akan menemukan banyak situs yang menyediakan software gratis, ataupun patch untuk membuat software berbayar tersebut menjadi software gratis yang bisa dinikmati tanpa dikenakan biaya apapun.


Software Gratis Menguntungkan User, Namun Merugikan Para Pencipta dan Pengembangnya



Tidak sulit menemukan software gratis. Bahkan sekarang memang banyak forum atau situs yang memang khusus sebagai tempat untuk berbagi software gratis. Dan tidak perlu mengeluarkan biaya atau usaha yang maksimal untuk mendapatkan software gratis tersebut. Hanya dengan mendownload, mengekstrak dan menggunakan patch yang disediakan, software berbayar sudah bisa anda nikmati tanpa mengeluarkan uang sepeserpun untuk software tersebut.

Memang, keberadaan software gratis ini sangat membantu para pengguna software yang tidak bisa membeli software-software tertentu. Akan tetapi di sisi lain, keberadaan software gratis ilegal seperti ini juga sangat merugikan para pengembang software sekaligus melanggar hak cipta mereka.

Oleh karena itu, sebaiknya sebagai pengguna software, kita menghargai usaha dan kerja keras para pencipta dan pengembang software dan membayar mereka sebanding dengan kerja keras mereka tersebut. Karena kalau memang software tersebut berguna bagi kita, sudah sepantasnya kita menghargai kerja keras para pencipta dan pengembangnya dan memerangi kebiasaan mencari software gratis.

0 comments:

Post a Comment