Putih Telur Mengencangkan Wajah

Posted by Anonymous On Thursday, January 3, 2013 0 comments

Putih Telur

Putih telur ialah bagian dari telur ayam yang berwarna putih. Taukah anda akan manfaat putih telur?. Jika anda sudah berusia 30 tahun keatas, biasanya masalah penuaan mulai dapat dirasa. Seperti munculnya flek hitam, kulit kering, dan kerutan halus bermunculan di wajah. Ada cara mudah yang dapat menghambat penuaan tersebut. Caranya ialah dengan melakukan perawatan laser di klinik kecantikan. Tapi sayang, harganya masih amat mahal.

Apabila anda ingin cara yang lebih praktis dan mudah, ambillah sebuah telur dan pecahkan. Pisahkan bagian kuning dan putihnya. Ambil bagian putihnya dan kita oleskan di wajah yang telah dibersihkan. Ratakan di wajah kita, biarkan hingga mengering sehingga wajah berasa kencang dan ditarik. Setelah dirasa cukup bilaslah dengan air hangat.

Manfaat Putih Telur


Setelah menggunakan masker putih telur, wajah kita akan terasa halus dan kencang apabila pemakaian dilakukan secara teratur. Tak hanya kerutan, bahkan flek-flek hitam akan Nampak memudar. Untuk para remaja, masker putih telur ini dapat dimanfaatkan pada saat wajah mengalami masalah seperti berminyak, dan berjerawat. Dengan hasil rutin maka minyak dan jerawat akan segera lenyap.

Manfaat masker putih telur juga bisa untuk menghilangkan komedo. Komedo yang menumpuk akan membuat kulit hidung kita menjadi kasar. Caranya ambilla sehelai kapas lalu celupakan pada putih telur kemudian tempelkan di hidung. Diamkan hingga kapas ini menjadi kering dan keras. Setelah mengering, segera lepaskan hingga komedo ikut tertarik pada kapas tadi. Perhatikan, kapas yang tadinya putih bersih akan berserabut hitam dan coklat karena komedo ikut terangkat. Dengan hasil rutin, maka kulit akan mulus dan lembut terawat.


0 comments:

Post a Comment