Manfaat Minyak Ikan Bagi Tubuh

Posted by Anonymous On Friday, January 4, 2013 1 comments

Minyak Ikan

Minyak ikan ialah minyak hewani yang terdapat dari saripati ikan. Minyak ikan biasanya dikemas secara praktis di pasaran dengan bentuk berupa kapsul ataupun sirup minyak ikan. Rasanya mungkin agak sedikt anyir, tetapi di pasaran dengan kemasan kapsul dan sirup yang diberi perasa akan menghilangkan rasa anyir tersebut. Tapi taukah anda jika minyak ikan ternyata memiliki banyak manfaat?

Minyak ikan yang dipergunakan biasanya ialah minyak hewani dari Ikan Cod atau biasa disebut Cod Fish, yakni ikan sejenis Hiu tetapi memiliki bentuk yang lebih kecil. Di luar negeri yang beriklim dingin, banyak mengkonsumsi daging ikan cod untuk menghangatkan tubuh karena mengandung banyak lemak. Di Indonesia, apabila kita juga ingin merasakan manfaatnya kita dapat mengkonsumsi minyaknya. Karena di Indonesia, ikan ini jarang ditemui dipasaran.

Minyak Ikan Menyehatkan Tubuh


Khasiat minyak ikan ini beraneka ragam. Yang pertama, minyak ini biasanya digunakan sebagai suplemen anak-anak ketika dalam masa pertumbuhan. Selain itu, minyak ikan Cod untuk anak biasanya dikemas dengan kemasan sirup agar anak-anak suka. Terkadang minyak ikan ini diberi zat tambahan seperti temulawak dan kunyit. Suplemen ini diberikan pada anak-anak yang susah makan dan pertumbuhannya kurang baik.

Pada orang dewasa, minyak ikan berbentuk kapsul berbentuk lunak dari gelatin sapi atau rumput laut sehingga mempermudah mengkonsumsinya. Manfaat minyak ikan bagi orang dewasa ialah mampu menurunkan kolesterol. Kandungan fishqua mampu membunuh kolesterol jahat. Apabila kolesterol tersebut dibiarkan maka akan memicu kanker. Manfaat lainnya ialah menurunkan resiko stroker, dan jantung koroner. Maka dari itu ada baiknya kita mengkonsumsi minyak ikan dari sekarang untuk pencegahan.


1 comments:

jaket naruto said...

infonya menarik sekali

Post a Comment