Perawatan Botox Untuk Menebalkan Bulu Mata

Posted by Anonymous On Friday, December 28, 2012 0 comments

Perawatan Botox

Perawatan botox ialah sesuatu yang baru didalam dunia kecantikan. Botox mulai dikenal sejak enam tahu lalu. Para wanita sering menyebut hadirnya botox sebagai suatu mukjizat. Saat ini yang tengah ramai dibicarakan masyarakat ialah fenomena botox untuk memperpanjang dan menebalkan bulu mata. Saat ini Perusahan kesehatan Allergan telah mengembangkan sebuah produk yang disebut Latisse. Latisse ialah suatu resep pengobatan untuk hypotrichosis yakni orang yang memiliki bulu mata sedikit atau tipis.  Penggunaan Latisse bisa membuat bulu mata tumbuh lebih panjang, penuh dan tebal.

Penemuan perawatan botox ini ternyata tidak sengaja ditemukan. Ketika itu suatu zat bimatropost utama digunakan untuk mengobati bulu mata. Namun tak dinyana, ternyata efek lain dari zat tersebut ialah mampu menebalkan bulu mat. Saat ini produk yang berisi zat pelentik dan penebal bulu mata tersebut telah dipakai oleh 4 juta lebih wanita di Indonesia. Wanita yang memiliki bulu mata tipis menjadi tertolong karenanya.

Hati-hati Penggunaan Perawatan Botox


Bulu mata kita terkadang hilang seiring dengan bertambahnya umur, zat Latisse yang ditemukan mapu memperlambat proses hilangnya bulu mata karena usia. Setelah treatmen perawatan botox, ternyata hanya dalam waktu delapan minggu saja bulu mata sudah lebih tebal 25 persen. Namun berhati-hatilah jika ingin melakukan perawatan botox, karena bukannya dapat bulu mata yang tebal, malah penyakit yang kita dapat.

Perawatan botox yang salah dan tidak dilakukan oleh orang yang berpengalaman malah berbahaya bagi kesehatan kita. Salah-salah mata kita akan terkena imbasnya. Efek samping botox ialah membuat mata merah,iritasi, glukoma dan juga terkena radang. Jika dibiarkan, keadaan mata akan semakin parah. Maka dari itu, kita harus berhati-hati jika ingin melakukan segala macam perawatan.

Celine Shaine

0 comments:

Post a Comment